Obesitas adalah kelebihan lemak dalam tubuh, yang umumnya ditimbun dalam jaringan subkutan (bawah kulit), sekitar organ tubuh dan kadang terjadi perluasan ke dalam jaringan organnya (Misnadierly, 2007). Kegemukan atau obesitas terjadi karena konsumsi makanan yang melebihi kebutuhan Angka Kecukupan Gizi (AKG) perhari.
Dalam keadaan normal sebanyak 30-50% kalsium yang dikonsumsi diabsorpsi di tubuh.
Peranan kalsium untuk menurunkan berat badan dan kolesterol telah terungkap secara empiris, konsumsi kalsium yang cukup dalam diet harian dianjurkan untuk menurunkan berat badan dan menurunkan sintesis lemak dan mencegah hiperkolesterol. Hasil penelitian menunjukkan bahwa orang yang kegemukan (obesitas) akan dapat menurunkan berat badan dengan tingkat keberhasilan 60 – 80 persen jika konsumsi kalsium sesuai anjuran.

Beberapa ilmuwan berspekulasi bahwa kalsium dalam produk susu membantu memetabolisme kalori dan membakar lemak dengan lebih cepat.
Terlepas dari itu, kalsium dinyatakan berfungsi melindungi jantung dan tulang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *